Daftar Isi
APA ITU KAIN CORDUROY ?
Kain Corduroy (korduroi) adalah tekstil yang terdiri dari serat yang dipuntir, terbuat dari kain kapas tebal yang memiliki tekstur yang baik dan halus. Ketika ditenun terletak sejajar (mirip dengan twill) satu sama lain untuk membentuk pola kain yang berbeda, seperti sebuah tali. Kain korduroi yang paling umum terdiri dari tali berumbai, kadang-kadang memperlihatkan saluran (terbuka sampai dasar kain). korduroi pada dasarnya berbentuk seperti gerigi dari beludru.
Kain corduroy saat diamati secara sekilas lebih terlihat seperti dibuat dari sambungan garis parallel atau biasa disebut dengan Cord yang dipisahkan oleh jalur. Jalur yang memisahkan antara cord satu dengan yang lain ternyata memiliki peran tersendiri , yaitu sebagai alas dasar atau biasa disebut dengan base. Tingkat ketebalan dari cord ternyata berpengaruh untuk mengatur kehangatan kain tersebut. Untuk saat ini corduroy banyak dibuat dari berbagai jenis serat seperti katun, acrylic, rayon, polyester bahkan gabungan dari beberapa jenis serat. Terkadang ada beberapa produsen kain menggabungkannya dengan bahan spandek, sehingga bahan tersebut bisa sedikit lentur (Stretch) baik secara vertical ataupun horizontal.
Kain corduroy nampak seperti terbuat dari beberapa tali yang diletakkan sejajar satu sama lain dan kemudian dijahit bersama-sama. Kain corduroy memiliki keawetan dan daya tahan yang baik. Aplikasi kain corduroy biasanya pada celana, jaket, kemeja, tas, dan lain sebagainya. Lebar kainnya sering disebut sebagai ukuran wale yaitu jumlah hitungan per inci. Semakin rendah ukurannya nomor walenya semakin tebal lebar wale, misalnya 4 wale jauh lebih tebal dari 11 wale. Lebar wale pada kain kordurai sangat bervariasi mulai dari 1,5 sampai 21 inci. Untuk ukuran standar yang sering digunakan antara 10 dan 12. Kain kordurai yang berukuran lebar biasanya digunakan untuk bahan celana dan kain kain pelapis furnitur (terutama sofa).
Karakteristik Kain Corduroy
Kain corduroy memiliki permukaan tekstur seperti garis-garis kain. Untuk jenis kain corduroy memiliki lebih banyak pilihan. Untuk pembuatan busana, kain ini terkadang tidak memerlukan kain pelapis lagi karena kain corduroy memiliki berbagai tingkat ketebalan. Kain corduroy juga tersedia dengan berbagai tingkat kelenturan (stretch). Pada era 70-an banyak pakaian yang menggunakan bahan corduroy. Bahan corduroy pada saat itu digunakan untuk seragam olah raga dan pakaian kerja. Akan tetapi saat ini bahan corduroy digunakan untuk jaket, celana, gaun, bahkan untuk karpet.
Meski pada saat dulu dan sekarang penggunaanya berbeda,namun salah satu karakteristik dari kain corduroy yang tidak berubah dulu hingga sekarang adalah tekstur yang tidak kasar, lembut, tahan lama dan telah digunakan oleh masyarakat dari berbagai kalangan selama dua abad.
Kelebihan dan Kekurangan kain Corduroy
Kelebihan :
- Awet.
- Lembut & tidak kasar tekstur kain yang lembut menjadi kelebihan tersendiri dari kain ini.
- Mempunyai ciri khas tersendiri.
- Serat kainnya rapat dan kuat.
- Terkesan mewah dengan pola garis timbulnya yang cenderung mengkilap.
- Tidak menerawang.
- Bahannya tebal.
- Sifat bahannya ringan.
- Mempunyai daya serap air lumayan baik
Kekurangan :
- Sedikit panas.
Kelemahan corduroy selanjutnya yaitu karakter bahannya yang panas. Meskipun salah satu komposisi corduroy yaitu dari katun, namun tidak membuat seratnya mampu menyerap keringat ataupun air. Oleh karenanya corduroy jarang digunakan untuk pembuatan baju atau sejenisnya. corduroy sering diproduksi untuk jaket ataupun rompi yang digunakan untuk menahan angin saat berkendara.
- Tekstur permukaannya agak kasar.
Tekstur permukaan pada kain ini tergolong sangat kasar, sehingga perlu lapisan tambahan atau furing yang halus agar pakaian nyaman untuk Anda kenakan.
Cara Perawatan kain CorduroyÂ
Cara membersihkannya pun cukup mudah, Anda hanya perlu menekan-nekan pada area noda tadi dengan kain basah dan jangan disikat.
Bila Anda menunda untuk membersihkan noda tersebut, noda akan meresap ke sela-sela kain dan menjadi semakin sulit untuk dihilangkan.
Meskipun nantinya peralatan dari corduroy ini dicuci, namun jika noda mengendap terlalu lama, maka akan meninggalkan bekas noda yang tidak sedap dilihat oleh mata.
Anda dapat menggunakan detergen yang keras untuk menghilangkan noda membandel tersebut. Jika memang harus digosok, sebaiknya menggosok menggunakan sikat gigi agar tidak merusak serat kainnya.
Pada proses pengeringan setelah pencucian, jenis corduroy cenderung membutuhkan waktu yang lebih lama untuk kering karena serat kainnya cenderung menahan air saat dijemur.
Sekian informasi mengenai bahan kain corduroy. Apabila Anda ingin bertanya, silahkan bertanya melalui kolom komentar di bawah ini ya. Semoga bermanfaat.
Kami Menjual Kain Corduroy dengan Kualitas Terbaik secara Grosir maupun Ecer. Menerima Pemesanan ke luar kota maupun export.
Bahan ini sebenarnya bayak ditemukan ditoko grosir manapun. akan tetapi untuk kain corduroy dengan kualitas yang bagus hanya di tempat kami. kami juga menjual dalam bentuk roll ataupun ecer Bila anda berminat bisa hubungi kami :
Pesan Langsung di Lunar Textile Indonesia
Alamat Toko : Jl. Kapasan No. 204 Surabaya
Jam Operasional :
Senin – Sabtu, Jam 08.00 – 17.00 WIB
Sabtu, Jam 08.00 – 16.00 WIB
Telp/ WA :
0899-2888-588
0896-1368-0801
0896-8728-8182
Email : [email protected]
Website :Â www.lunartextile.com
Instagram : lunartextileindonesia (pakai @)
Marketplace :
Ingin Mencari Tempat Konveksi Yang Berkualitas ? Langsung Hubungi Lunar Garment
Alamat Garment : Jl. Karang Menur I No.2, Airlangga, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60286
Jam Operasional : Senin – Sabtu, Jam 08.00 – 17.00 WIB (Khusus Hari Sabtu Sampai Jam 4 Sore)
Telp/WA : 0895-8008-60000
Email: [email protected]
Website : www.lunargarment.com
Instagram : Lunargarment (Pakai @)
Untuk anda yang menginginkan kain jenis lain dengan kualitas terbaik namun harga tetap terjangkau, bisa hubungi kami.
Kami juga menyediakan berbagai macam jenis bahan, antara lain :
Antibara | Furing Asahi | Padding 2, 4, 6 oz |
Aston Hight Twill | Furing Dormeuil | Parasut Loreng |
Baby Canvas | Furing Kahatex | Parasut Milky WP |
Baby Canvas PE | Furing Motif Kotak | Peles |
Baby Terry | Gorotex | Polar |
Baby Terry Cotton 100% | Gorotex Ripstop | Ripstop Kain |
Baloteli | Jala | Ripstop Parasut |
Bubble Crepe | Kain Parasut WP | Ripstop PE |
Canvas Masoto | Lotto | Sarang Tawon |
Canvas Suede | Manset Rib Baby Terry Full Katun | Scoot Puma |
Ceruti | Manset Rib Fleece PE dan Cotton | Scuba |
Ceruti Baby Doll | Manset Rib Poly dan Motif | Taslan Balon |
Cotton Bamboo | Maryland | Taslan Bening |
Cotton Combed 24’s, 30’s | Maxmara | Taslan Milky |
Despo | Mayer | Taslan Milky Rinjani |
Despo Loreng | Micro | Unione |
Diadora Taiwan | Moss Crepe | Wol Peach |
Flanel | Nagata | ZN |
Fleece PE, CVC, Cotton 100% | Oxford | Alpen Milky |
Furing Api | Padding | Micro Colombia, NS, JN Cire |
*Gratis ongkos kirim untuk wilayah Surabaya, Sidoarjo, Krian dan Gresik. (S&K Berlaku)